Translate

Saturday, October 27, 2012

November's New Product


Produk terbaru Toko Hijau Bogor!
MINYAK GORENG KELAPA BIOVIRCO!!

Ukuran: 1000 mL, Harga: Rp 28.000

Minyak Goreng BioVirco merupakan minyak goreng asli yang dibuat dari sari kelapa pilihan yang panen dari kebun kelapa alami daratan Halmahera Timur, Maluku Utara.

Minyak Goreng BioVirco diproses secara alami dari buah kelapa tua (yang jatuh alami/sendiri) dengan cara basah (santan), tanpa menggunakan tambahan bahan kimia, tanpa mengalami bleaching dan refinasi serta deodorasi.

Untuk saat ini hanya tersedia ukuran 1000 mL.

KANTONG SERBAGUNA TOJO

Rp 150.000
Kantong serbaguna ini sangat ideal untuk anda yang kekurangan ruang namun masih memiliki barang-barang yang belum ada tempatnya. Kantong serbaguna ini terdiri atas 20 kantong yang dapat diisi apa saja. Anda dapat memasukkan sandal/sepatu kesayangan anda, mainan anak anda yang berceceran, pernak - pernik seperti bros, bando atau apapun. Atau untuk diletakkan di kantor, anda dapat mengisinya dengan perlengkapan stationery.

Untuk saat ini hanya tersedia warna hitam.

Tunggu apalagi?? Dapatkan segera produk terbaru kami untuk kebutuhan keluarga anda. Hidangkan makanan lezat tiada tara dengan menggunakan minyak goreng kelapa BioVirco dan atur kembali barang-barang keluarga anda dengan lebih mudah menggunakan Kantong Serbaguna TOJO.

Hanya ada di Toko Hijau Bogor!

Wednesday, October 24, 2012

Special Sale: Manisan Rosella (Rosella Sweet)!

Dear Pelanggan,


Special Sale untuk Minggu ini adalah Manisan Rosella (Rosella Sweet) organik dengan harga Rp 10.000/ 75 g (kemasan aluminium foil) berlaku untuk pembelian di outlet TOJO.




Manisan Rosella (Rosella Sweet) adalah : Produk Organik; Terbuat dari bunga Rosella kering yang ditambahkan pemanis dari gula aren alami yang tumbuh di daerah Bali; Keunggulan: kaya akan nutrisi, indeks glikemiknya rendah, dapat mencair seperti gula; 100% alami
 

Dapatkan segera...persediaan terbatas!!!

Salam :)

Saturday, October 20, 2012

Training Pants (Pampers Cuci Ulang)

Dear TOJO Lovers,
Selain Diapers Bayi Serat Bambu, TOJO juga menyediakan Training Pants (Pampers Cuci Ulang) yang 100% katun. Urine bayi akan membasahi celana, tapi tidak akan bocor. Si kecil akan belajar untuk mengganti celana setelah basah terkena urine dan membuatnya belajar menggunakan toilet.

Tersedia beberapa pilihan ukuran, warna dan motif yang lucu dan menarik yang cocok untuk si kecil. Dapatkan di TOJO segera...dan dapatkan pembelian dengan harga yang menarik jika beli min. 3 Training Pants.

Salam :)

Serat Bambu yang Sesuatu (Diapers Bayi Serat Bambu)



Serat Bambu yang “Sesuatu”
           
Serat bambu termasuk bahan tekstil baru. Oleh para ahlinya , serat bambu disebut sebagai bahan tekstil yang yang memiliki proses pengembangan paling cerah di abad 21. Disebut juga revolusi ke lima dari industri pertekstilan setelah katun, wool, sutera dan kain lenan. Oleh karena itulah serat yang lain sekarang disebut serat tradisional. Serat bambu bisa digunakan sebagai bahan pembuat produk fashion dan kebutuhan rumah tangga yang lain seperti underwear (celana dalam,bra, tank top, korset), kaos kaki, dasi, handuk, saputangan (lap), masker (penutup hidung dan mulut), pakaian sehari-hari (baju tidur, kemeja, T-shirt, sweeter maupun cardigan), sepre/ bed cover, diapers (popok bayi) dsb. Bahkan sekarang ada arang bambu untuk menghilangkan bau dan kamfer arang bambu.
Apa saja fakta dan keunggulan serat bambu hingga saya sebut “sesuatu” ?
1. Mengandung anion ( ion negatif ) kepadatannya mencapai 6000bh/m3, ion negatif adalah ion-ion yang mempunyai muatan oksigen, tidak berwarna dan tidak berasa. Ion ini berfungsi memberi asupan oksigen yang cukup bagi tubuh kita oleh karena itulah bisa memberikan efek menyegarkan (memperbaiki system pernafasan), menenangkan dan meringankan rasa sakit. Ion negative juga mampu menetralkan ion positif (asap rokok,debu, asap kendaraan dsb)
2. Memiliki FIR ( far infrared rays), tingkat emisi sinar infrared panjang serat bambu mecapai 0,87 lebih tinggi dibanding serat tradisional. Serat ini bisa memperbaiki aliran darah. Oleh karena itu serat bambu mampu meningkatkan metabolism tubuh, mengeluarkan racun, menjaga kebugaran, tidur lebih nyenyak, menjaga sistem syaraf, mengurangi kadar keasaman darah, menjaga suhu tubuh dsb.
3. Mengandung zat kinon ( bamboo quinone), zat ini memilki fungsi anti bakteri, anti tungau, anti kutu dan anti jamur. Oleh karena itu serat ini cocok bagi penderita alergi. Menurut penelitian dari para ahli di China dan Jepang , pada serat bambu bakteri tidak mengandakan diri secara pesat seperti yang terjadi pada serat katun dan serat kayu. Bakteri yang terdapat pada serat bambu justru mati sebanyak 75% dalam waktu 24 jam. Oleh karena itu, untuk mencuci produk serat bambu tidak memerlukan deterjen, cukup dengan air dan di kucek dengan ringan atau digoyang-goyangkan di air, bau dan kotoran mudah sekali hilang. Bahkan serat bambu ( biasanya dalam bentuk sapu tangan atau lap) bisa sebagai pengganti sabun mandi dan sabun wajah karena sifat anti bakteri dan kemampuan mengangkat minyak dengan baik. Karena anti bakteri ini pula serat bambu tidak mudah bau seperti pada serat yang lain.
4. Kapilaritas tinggi, dibawah mikroskop electron dengan pembesaran 2000 kali, pada permukaan serat bambu banyak terdapat cekungan dan cembungan, membentuk lubang-lubang berbentuk oval dan besar. Hal inilah yang memnunjukkan daya kapilaritas serat bambu tinggi. Mampu menyerap dan menguapkan air dengan baik. Tidak mengherankan bila serat ini disebut “serat yang bisa bernafas” dan bagus sebagai pengompres demam. Selain memiliki daya serap yang tinggi terhadap air, serat bambu juga mampu menyerap minyak, mengangkat noda atau kotoran dengan baik dan mencucinya juga mudah. Daya kapilaritas yang tinggi ini juga membuat produk serat bambu nyaman dipakai, menyejukkan saat panas dan menghangatkan saat dingin.
5. Anti Ultraviolet, maksudnya mampu menangkal ultraviolet dengan baik melebihi serat yang lain, yaitu 417 kali lipat lebih banyak.
6. Mengandung pectin, madu bambu, tyrosine, vitamin E dan berbagai asam amino. Semua zat tersebut bermanfaat menghalau radikal bebas, meningkatkan kekebalan tubuh, melembabkan kulit dan anti lelah.
7. Serat yang lembut
Sumber: http://ekonomi.kompasiana.com  (02052012)

So...Serat Bambu memang 'Sesuatu'...TOJO menyediakan Diapers Bayi Serat Bambu. 

Diapers Bayi Serat Bambu mempunyai Ultra-thin bamboo insert sangat lembut dan tipis, namun memiliki daya serap maksimal. Terdiri dari 6 lembar bahan bambu dengan ukuran 35cm x 13cm, dilengkapi dengan booster berukuran 10cm x 30cm, juga dengan 6 lembar bahan bambu. Insert bambu cocok digunakan siang dan malam hari. Untuk bayi yang lebih besar atau heavy wetter, gunakan insert dan booster bersamaan. Jangan khawatir, 12 lapis bambu tidak akan membuat pantat bayi bunda menggendut dan terlihat bulky…

Insert bambu juga dapat digunakan untuk popok sistem all-in-two dengan diaper cover sehingga bayi anda hanya bersentuhan langsung dengan serat alami yang lembut. Letakkan insert di atas diaper cover, dan popok siap untuk digunakan.

Bagi Ibu2 yang menginginkan kenyamanan dan kesehatan bayinya terjaga, alangkah baiknya jika mempunyai koleksi Diapers Bayi Serat Bambu. Don't miss it!

Salam :)

Thursday, October 18, 2012

TEPUNG MOCAF

Dear Pelanggan,

TOJO punya produk namanya TEPUNG MOCAF. Namun, masyarakat banyak yang belum mengerti apa itu Tepung Mocaf. Berikut cuplikan artikel dari http://kolompemuda.com yang berjudul Apa Itu Tepung MOCAF (9 Juni 2012):
MOCAF adalah singkatan dari Modified Cassava Flour atau dalam bahasa Indonesia berarti Modifikasi Tepung Ketela Pohon. Tepung MOCAF ini merupakan hasil penelitian dan pengembangan yang dilakukan oleh Dr. Achmad Subagio, staf pengajar di Universitas Negeri Jember Jawa Timur.
Secara definitif, MOCAF adalah produk tepung dari singkong yang diproses menggunakan prinsip memodifikasi sel singkong secara fermentasi, dimana mikroba BAL (Bakteri Asam Laktat) mendominasi selama fermentasi tepung singkong ini.
Mikroba yang tumbuh menghasilkan enzim pektinolitik dan selulolitik yang dapat menghancurkan dinding sel singkong, sedemikian rupa sehingga terjadi liberasi granula pati. Mikroba tersebut juga menghasilkan enzim-enzim yang menghidrolisis pati menjadi gula dan selanjutnya mengubahnya menjadi asam-asam organik, terutama asam laktat.
Hal ini akan menyebabkan perubahan karakteristik dari tepung yang dihasilkan berupa naiknya viskositas, kemampuan gelasi, daya rehidrasi, dan kemudahan melarut. Demikian pula, cita rasa MOCAF menjadi netral dengan menutupi cita rasa singkong sampai 70%.
Walaupun dari komposisi kimianya tidak jauh berbeda, MOCAF mempunyai karakteristik fisik dan organoleptik yang spesifik jika dibandingkan dengan tepung singkong pada umumnya. Kandungan nitrogen MOCAF lebih rendah dibandingkan tepung singkong, dimana senyawa ini dapat menyebabkan warna coklat ketika pengeringan atau pemanasan. Dampaknya adalah warna MOCAF yang dihasilkan lebih putih jika dibandingkan dengan warna tepung singkong biasa.
Kondisi saat ini menunjukkan bahwa produk MOCAF secara ekonomis ternyata jauh lebih murah daripada produk terigu yang selama ini beredar di pasaran. Bahan baku yang mudah dibudidayakan, murahnya harga ubi kayu di pasaran saat ini, serta proses pengolahan tepung yang tidak memerlukan teknologi tinggi, membuat harga MOCAF saat ini lebih murah dari harga terigu. Hal ini membuat produk makanan apapun yang dibuat dari tepung MOCAF akan lebih menguntungkan dibandingkan dengan tepung terigu.
Selama ini penggunaan tepung ubi kayu masih sangat terbatas, hal itu disebabkan kualitasnya yang rendah. Untuk food ingredient misalnya, seperti substitusi terigu sebesar 5% pada mie instant yang menghasilkan produk dengan mutu rendah, atau pada kue kering.
Namun aplikasi tepung MOCAF dengan karakteristik yang dijelaskan di atas, ternyata mampu menghasilkan produk makanan yang sangat menggembirakan.
Hasil uji coba menunjukkan MOCAF dapat digunakan sebagai food ingredient dengan penggunaan yang sangat luas. MOCAF ternyata tidak hanya bisa dipakai sebagai bahan pelengkap, namun dapat langsung digunakan sebagai bahan baku dari berbagai jenis makanan, mulai dari mie, bakery, cookies hingga makanan semi basah.
Ternyata Tepung MOCAF mempunyai banyak kegunaan dan selain itu MOCAF juga bebas gluten sehingga cocok untuk penderita yang alergi gluten dan anak-anak berkebutuhan khusus.
COBALAH TEPUNG MOCAF YANG ADA DI TOJO...TERSEDIA 2 VARIAN TEPUNG MOCAF ORIGINAL DAN MOCAF CRISPY...:)

Wednesday, October 17, 2012

Ini Alasan Kenapa Orang Perlu Konsumsi Makanan Organik



Jakarta, Banyak ahli kesehatan menyetujui bahwa dengan diet makanan organik dapat membantu menurunkan berat badan. Selain itu, seseorang juga dapat memperoleh manfaat kesehatan jangka panjang lainnya dengan cara diet makanan organik yang lebih sehat.

Konsumsi makanan organik berhubungan dengan resistensi insulin, yang bila dikombinasikan dengan perubahan gaya hidup sehat dapat membantu menyingkirkan lemak ekstra yang menumpuk di tubuh.

Diet makanan organik membuat Anda mendapatkan manfaat dari setiap kalori makanan dengan pasti, mencegah penambahan kalori, mempertahankan berat badan yang sehat dan mempromosikan penurunan berat badan.

Beberapa jenis makanan organik yang dapat dijadikan pilihan untuk menurunkan berat badan antara lain produk susu rendah lemak, gandum dan makanan ringan yang terbuat dari beras, biji-bijian dan kacang-kacangan serta buah dan sayuran yang bebas dari fungisida dan insektisida, seperti stroberi, bayam, kubis, ceri, apel dan anggur.

Selain dapat mempromosikan penurunan berat badan, memilih gaya diet dengan makanan organik juga menawarkan berbagai manfaat lain untuk kesehatan.

Di bawah ini beberapa alasan mengapa Anda harus beralih ke makanan organik, seperti dilansir onlymyhealth, Senin (17/9/12) antara lain:

1. Makanan dengan label organik merupakan pilihan yang tepat untuk mendapatkan produk hewani maupun nabati yang alami. Artinya produk makanan tidak terpapar oleh pestisida, iradiasi, antibiotik, hormon, dan modifikasi genetik selama masa perawatan.

2. Buah, sayuran dan produk organik lainnya dapat meningkatkan metabolisme tubuh karena zat-zat dan vitamin yang terkandung di dalamnya tidak terkontaminasi zat kimia pestisida. Metabolisme tubuh yang baik dan lancar dapat membuat pencernaan bekerja lebih optimal, sehingga mempromosikan penurunan berat badan.

3. Orang yang mengonsumsi makanan organik akan medapatkan manfaat antibiotik makanan secara utuh dan membantu pertumbuhan hormon.

4. Konsumsi makanan organik dapat membantu meminimalkan zat berracun yang dapat tertelan melalui makanan. Racun berbahaya dalam makanan dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan, seperti risiko kanker dan peningkatan berat badan.

5. Diet makanan organik secara rutin dapat mengurangi tingkat xenoestrogens dalam tubuh dan penurunan dominasi estrogen. Beralih ke makanan organik adalah salah satu cara terbaik untuk mengembalikan keseimbangan hormon alami tubuh dengan mengurangi masalah hormon karena paparan bahan kimia.

Sumber: Linda Mayasari - detikHealth, http://health.detik.com
Senin, 17/09/2012 16:57 WIB