Translate

Wednesday, April 24, 2013

Cooking Class TOJO

Selamat siang, TOJO Lovers...

Mulai bulan depan kami akan mulai membuat Cooking Class untuk TOJO Lovers semua! :)
Horeeee!! \(^0^)/

Cooking Class ada setiap hari Selasa - Sabtu. Jadi kamu bebas milih hari sebisanya kamu. Pada setiap pertemuan akan diajarkan 2 jenis resep yang berbeda. Biaya setiap pertemuan:
  • Privat (1 orang) : Rp 75.000
  • Umum (> 2 orang) : Rp 50.000/orang
Seluruh biaya sudah termasuk bahan dan tentunya kamu boleh bawa pulang hasil kreasi Cooking Class yang kamu hadiri, TOJO Lovers. Kamu akan diajarkan oleh chef kami sampai bisa! Hehehehe

Jadi, tunggu apa lagi? Daftar sekarang juga, TOJO Lovers! :)

Private : Rp 75.000
Umum : Rp 50.000/orang

Tuesday, April 23, 2013

Produk Baru - Kue Kering

Selamat sore, TOJOLovers... :)
Kami punya yang baru nih...

Asik... Apa tuh?

Sekarang kami menjual kue-kue kering hasil produksi UKM Bogor. Eits, tapi jangan salah kira ini seperti kue kering biasa yah. Kue kering ini menggunakan bahan dasar dari Tepung Talas! Teksturnya lembut, empuk, dan rasanya uniiiiikkkk banget! Variannyanya pun lucu-lucu. Ada Lidah Kucing Pelangi, Choco Flakes, Nastar Keju, dan lain-lain. Harganya juga standar, Rp 30.500/toples. Enak deh. Patut dicoba buat "simpanan" cemilan kalau ada tamu dateng ke rumah atau cemilan di kantor. Hehehehe

Berikut adalah tampilan kue kering berbahan Tepung Talas:



Penasaran mau coba? Silahkan hubungi kami :)

Keep creative, TOJO Lovers!

note: untuk melihat produk baru lainnya di Toko Hijau, silahkan klik disini.

Diskon Seumur Hidup [Perubahan]

Selamat siang, TOJO Lovers...

Berhubung harga dari beberapa produsen yang naik akibat naiknya harga beberapa bahan baku di Indonesia, dengan sangat terpaksa kami harus menurunkan diskon seumur hidup yang kami berikan. Jika dulu kami memberikan diskon sebesar 10% dari setiap pembelian, kini kami hanya memberikan diskon sebesar 5% untuk produk-produk yang harganya di atas Rp 50.000 untuk para TOJO Lovers yang terus setia berbelanja dan mengikuti perkembangan berita dari kami.

Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. m(-_-)m
Semoga TOJO Lovers masih terus setia membantu memajukan Toko Hijau Bogor dan membantu kami memasyarakatkan hidup sehat.

Happy shopping and keep healthy, TOJO Lovers! :)


note: bagi para TOJO Lovers yang masih belum tahu caranya untuk mendapatkan "diskon seumur hidup" ini, silahkan klik disini.

Sunday, April 21, 2013

Tempe Premium Sehat

Selamat sore, TOJO Lovers! :)

Siapa sih yang gak kenal dengan tempe? Bahan makanan yang satu ini sangat merakyat di lidah orang - orang Indonesia ya. Apalagi kalau dimakan dengan sambel. Hmmmm cucok!

Tempe yang ini bukan tempe biasa, TOJO Lovers. Kenapa? Karena tempe ini berbahan baku kedelai dengan kualitas terbaik! Ragi yang digunakan adalah ragi murni (Rhizopus oligosporus), bukan ragi yang telah diturunkan atau dicampur dengan menggunakan ampas tapioka. Proses fermentasinya pun dilakukan di dalam ruangan fermentasi yang steril dan tertutup. Suhu ruangan dapat diatur sehingga tempe yang dihasilkan dapat terfermentasi dengan sempurna.
Gak berhenti sampai disitu, limbah produksi yang dihasilkan, baik padat maupun cair, juga diolah kembali dengan memakai teknologi reaktor biogas. Limbah cair dan padat tersebut diubah menjadi sumber energi gas untuk rumah tangga. Hmmm ramah lingkungan sekali ya, TOJO Lovers... :)

Penasaran seperti apa tampilannya? Nih dia:
Hmmmm kelezatan tempe ini sudah tidak diragukan lagi! TOJO Lovers harus coba biar gak penasaran. Hehehehe...

Selain kelezatan yang bisa kita dapatkan, sebenarnya apa saja sih manfaat tempe ini sendiri?

Tempe dikenal sebagai salah satu bahan pangan bernutrisi dan memiliki banyak khasiat yang harganya terjangkau oleh semua lapisan masyarakat. Beberapa manfaat tempe antara lain:
  1. Proteinnya sudah terurai menjadi asam amino sehingga lebih mudah dicerna oleh tubuh
  2. Kandungan vitamin B1, B2, B3, asam pantetonat, B6, biotin, asam folat, B12, dan vitamin A yang bermanfaat untuk tubuh
  3. Selama proses fermentasi tempe juga akan menghasilkan beberapa senyawa bioaktif yang sangat bermanfaat bagi tubuh, yaitu: isoflavon, asam lemak tak jenuh, vitamin larut lemak (vitamin E), senyawa antibakteri, dan ergosterol.
Jadi, jangan ragu dan malu untuk makan tempe, TOJO Lovers. Karena tidak diragukan lagi, tempe memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh kita.

Keep healthy!

Wednesday, April 10, 2013

Menu Makan Siang Simpel nan Lezat

Met siang, TOJO Lovers... :)
Sudah makan siang semua? Kalau belum, mungkin masakan yang akan kami tampilkan ini bisa jadi menu makan siang yang yahud buat kalian... Cara bikinnya mudah, gak lama, gak repot, bahan-bahannya sederhana, tapi mengenyangkan dan bisa untuk 10 orang! Wow~ bisa hemat banget tuh ya. Buat mahasiswa cocok banget kali ini. Buat anak-anak sekostan. Hehehehe...

"Memang apa sih?"

Heeee pasti banyak yang udah gak sabar ya? Hehehe. Ini dia penampakannya!
Hmmmm... Seperti mie ayam yah? Hehehehe... Oke, ini namanya Misua Sosis Bakso. Makannya gak bisa pake garpu, kalau mau pake garpu monggo aja, tapi jangan salahin kami kalau makannya jadi agak susah ya... Hahahaha. Mienya itu padat, jadi mau makan sedikit aja udah kenyang. Seperti bihun, tapi lebih tebel, lebih kenyal tapi lembut, dan jelas lebih enak... *jadi kayak iklan. hehe*

Bahannya gampang. Kuahnya cuma pake bawang putih, merica dan garam. Toppingnya cuma wortel, kacang merah, sosis, tambahannya bakso dan daun bawang. Segini aja sudah bisa bikin perut kamu berhenti main orkestra loh, TOJO Lovers... Hehehe

Selamat mencoba, TOJO Lovers...
Bahan bisa didapatkan di Toko Hijau (TOJO) Bogor lhooo... Organik, sehat lagi...! :)

Tuesday, April 9, 2013

Produk Baru! Minuman Tradisional Hanjuang

Selamat sore, TOJO Lovers... :)
Gimana kabarnya nih? Semoga sehat-sehat ya...

Lagi-lagi, kami ingin memperkenalkan produk baru di Toko Hijau. Namanya Minuman Tradisional Hanjuang. Kalau ngaku orang Jawa Barat pasti tahu produk ini donk ya... Hehehehe. Produsen minuman Hanjuang pernah mendapatkan beberapa penghargaan. Antara lain:
  1. Penghargaan kemasan Makanan/Minuman terbaik 2004
  2. Juara 1 Produk sehat 2007 (Kementrian Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia)
  3. Nominasi terbaik kategori Inovasi Produk dan Bahan Baku (UKM PANGAN AWARD 2010) Kementrian Negara Republik Indonesia
Varian: Beras Kencur, Bajigur, Bandrek @Rp 9.500
Wow~
Apa sih hebatnya produk minuman ini? Selain rasanya yang enak, rempah-rempah yang terkandung di dalamnya juga memiliki banyak manfaat. Nah, mari kita lihat apa saja manfaat rempah-rempahnya:
  • Cabai Jawa (Piper retrofractum Vahl); sebagai obat sakit perut, beri-beri, rheumatik, tekanan darah rendah, kolera, influenza, sakit kepala, lemah syahwat, masuk angin, bronkhitis, dan sesak nafas.
  • Jahe (Zingeber Officinale Roxb); membantu mengobati sakit kepala, encok, masuk angin, gangguan pencernaan, dan keseleo.
  • Kayu Manis (Cinnamomun Spp); sebagai anti diare, kejang perut, dan mengurangi sekresi pada usus
  • Kencur (Kaempfreria galanga Linn); sebagai obat bengkak-bengkak, rheumatik, obat sakit batuk, menghilangkan keringat, menambah nafsu makan, membantu mengobati sakit perut, infeksi bakteri, disentri, luka bengkak, sebagai ekspektoran (pengencer dahak), dan tonikum.
  • Lada (Piper nigrum I.); sebagai penurun demam, mengobati masuk angin, influenza, tekanan darah rendah, dan mencegah menstruasi tidak teratur.
  • Cengkeh (Syzgium aromaticum); menstabilkan denyut jantung, menghitamkan alis mata, obat bau mulut/bafas dan kolera.
  • Lengkuas (Lenguas galanga Linn, Stuntz); membangkit gairah seks, membangkitkan nafsu makan, membantu mengobati rheumatik, bronkhitis, panu, dan morbili.
  • Gingseng (Panax ginseng); menghangatkan badan, menambah stamina, mengingkatkan gairah seks, meningkatkan daya tahan tubuh, mengurangi stress, menghambat tumor, menstabilkan tekanan darah, dan menormalkan fungsi pencernaan.
  • Pinang (Areca catechu); mempertahankan daya seksual, anti bakteri, obat bau badan, dan obat cacing.
  • Gula Semut (Arenga pinnata, Merr); menghilangkan noda di wajah, peningkat energi olahragawan, anti bakteri, melancarkan buang air besar, dan membantu mengobati demam.
Itu dia manfaat yang bisa kita rasakan setelah mengkonsumsi minuman tradisional Hanjuang ini, TOJO Lovers...Banyak ya. Hehehe...

Untuk tahu produk baru Toko Hijau lainnya silahkan klik disini.

Keep healthy, yaa... :)

Thursday, April 4, 2013

Segarnya Si Kacang Merah

Olaaaa, TOJO Lovers...
Kalau kemarin kita sudah sedikit lebih tahu tentang khasiat daun bawang, sekarang bagaimana kalau kita bahas tentang kacang merah? :)

Hmmmmm kalau dengar kata "kacang merah" apa sih yang pertama kali terbayang oleh TOJO Lovers? Es Kacang Merah yang segar? Sup Kacang Merah yang hangatnya sampai ke hati? Atau Roti isi Kacang Merah yang bikin nagih? Semua makanan yang menggunakan kacang merah sedap-sedap ya. Slruuuuppp jadi ngiler nih... Hahahaha. Selain enak di lidah dan kenyang di perut, kacang merah ternyata berpengaruh ke sistem metabolisme kita lho, TOJO Lovers... Mau tau seperti apa manfaatnya untuk tubuh kita? Yuk, kita belajar sama-sama ya... :)

1. Mengandung Zat Besi
Kandungan zat besi pada kacang merah merupakan sumber utama yang diperlukan untuk meningkatkan metabolisme dan energi tubuh. Selain itu, zat besi yang terkandung di dalam kacang merah juga bermanfaat membantu sirkulasi oksigen di dalam tubuh.

2. Mengandung Vitamin
Vitamin K yang banyak terkandung dalam kacang merah sangat berguna sebagai nutrisi penting untuk otak dan sistem syaraf. Kemudian vitamin B-nya merupakan sumber penting untuk sel-sel otak. Vitamin B berfungsi memelihara syaraf dan sel-sel otak yang dapat mencegah penyakit karena usia, seperti Alzheimer.

3. Mengandung Serat
Jika dimakan dalam jumlah tepat, kacang merah dapat membantu membersihkan saluran pencernaan. Dengan buang air besar secara teratur, TOJO Lovers dapat mengurangi resiko kanker usus besar, loh... Serat dan magnesium yang terkandung dalam kacang merah juga membantu menurunkan kadar kolesterol jahat, sehingga menurunkan resiko penyakit jantung & penyakit pembuluh darah perifer. Keseimbangan metabolisme juga terbantu dengan adanya kandungan serat dalam kacang merah. Serat juga mampu menurunkan tingkat metabolisme karbohidrat sehingga menurunkan resiko gula darah. Selain itu, juga mampu mengontrol berat badan karena kacang merah memberikan rasa kenyang yang lebih lama.

sumber: merdeka.com

Sekarang TOJO Lovers sudah tahu manfaatnya kan? Kalau begitu, gimana kalau kita sedikit eksperimen dengan kacang merah? Kami akan memberikan 1 resep kacang merah yang sepertinya cocok banget untuk cuaca di Indonesia akhir-akhir ini. :)

Panas dan gerah merupakan 2 kata yang sering terlontar ketika siang hari. Kalau sudah begitu, maunya makan yang seger-seger kan? Nah, ini kami berikan resep Es Kacang Merah yang akan membuat lidah TOJO Lovers bergoyang sangking senangnya! Hehehe. Check it out!

Es Kacang Merah

Bahan:
150 g  Kacang merah kering
200 mL  Susu kental manis
2,5 L  Air
2 lembar  Daun pandan
75 g  Gula pasir
Es batu secukupnya

Cara Membuat:
  • Didihkan air, masukkan kacang merah dan daun pandan, rebus hingga kacang merah matang
  • Masukkan gula pasir dan susu kental manis, aduk rata
  • Angkat dan diamkan sebentar supaya agak dingin
  • Siapkan gelas saji, masukkan kacang merah beserta airnya kemudian tambahkan es batu
  • Es Kacang Merah siap disantap

note: Susu kental manis dapat ditambahkan terakhir ketika akan disajikan. Susu kental manis yang digunakan boleh yang coklat atau vanilla, sesuai selera. Bisa dimodifikasi dengan ditambahkan buah lain sesuka kamu seperti nangka dan alpukat.

Hmmmm segar kan? Es Kacang Merah ini bisa menjadi menu yang asik buat menemani weekend kamu, TOJO Lovers... :)

Mencari kacang merah organik? Ya ke Toko Hijau aja! :)
 
Selamat mencoba, happy shopping dan keep healthy yaa... :)

Wednesday, April 3, 2013

Hebatnya Si Daun Bawang

Selamat siang, TOJO Lovers... :)

TOJO Lovers kenal dengan bawang daun kan? Ini jenis sayuran dari kelompok bawang. Daun bawang sendiri terbagi menjadi dua macam, yaitu daun bawang bakung dan daun bawang prei. Beda daun bawang bakung dan daun bawang prei ada pada bentuk fisiknya saja. Daun bawang bakung mempunyai umbi kecil, berdaun bulat, panjang, dan memiliki lubang seperti pipa. Sedangkan daun bawang prei tidak memiliki umbi, berdaun panjang, pipih, dan memiliki pelepah yang panjang dan liat. Daun bawang biasanya ditemukan pada berbagai macam masakan, seperti telur dadar, kuah mie ayam, kuah bakso, soto, dan lain-lain.

Biasanya daun bawang digunakan hanya untuk sebagai penyedap rasa dan garnish (hiasan) pada masakan. Tapi ternyata, daun bawang yang mungkin disepelekan oleh beberapa orang, ternyata memiliki manfaat yang bagus sebagai obat alternatif. Meskipun memiliki jenis yang berbeda, namun daun bawang memiliki manfaat yang sama, yaitu :
  • Obat tradisional untuk flu
  • Menormalkan tekanan darah
  • Menambah nafsu makan
  • Mencegah infeksi jamur
  • Mencegah kanker usus
  • Membantu mengurangi stress dan keletihan
  • Mengurangi peradangan

Berikut ini beberapa cara menggunakan bawang daun untuk penyakit yang ringan.
1. Untuk sakit tenggorokan
Cacah bawang daun bagian putihnya, kemudian masukkan ke dalam kain katun atau tas kecil dari kain, kukus untuk kompres panas. Bisa juga ditambahkan jahe parut dan garam. Bungkus kain yang berisi cacahan daun bawang tadi dengan handuk atau bisa dimasukkan ke dalam wash lap, kemudian letakkan di tenggorokan, dada, telapak kaki, telapak tangan, dan punggung.

2. Untuk kaki bengkak
Rebus bawang daun utuh selama beberapa menit. Giling dan tambahkan air sedikit sampai daun bawang berbentuk pasta. Kemudian balurkan ke bagian kaki yang bengkak.

3. Untuk hidung meler (ingusan)
Tumbuk daun bawang sampai berair. Basahi kapas dengan air tersebut kemudian letakkan di hidung.


Nah, itu dia sedikit pengetahuan tentang daun bawang, TOJO Lovers. Jadi, mulai sekarang kalau ada daun bawang di makanan kamu, dimakan ya. Karena manfaatnya bagus banget kan... :)
Kami juga mulai menyediakan bawang daun organik, tapi tergantung panen dari kebun juga sih. Jadi kadang ada, kadang engga. Hehehe...

Keep healthy ya, TOJO Lovers... :)

Tuesday, April 2, 2013

Ulang Tahun TOJO Perdana!

Selamat siang, TOJO Lovers :)

Gak kerasa sekarang sudah bulan April lagi ya... Bulan depan sudah Mei tuh. Saatnya ulang tahun pertama Toko Hijau (TOJO) nih! TOJO sudah mulai besar ya... Sudah mau 1 tahun! Kalau ibaratnya TOJO ini bayi, sekarang sudah bisa jalan meskipun mungkin masih tertatih-tatih, sudah mulai belajar bicara sambil mengumpulkan kosa kata, dan mulai suka bereksplorasi kemana-mana... :)

Memperingati hari ulang tahunnya TOJO nanti, kami akan memberikan "special day" untuk TOJO Lovers semua... :)
Apa itu? Lihat saja nanti ya... Hehehehe
Makanya, stay tune terus di Toko Hijau supaya tidak ketinggalan! :)

Wish us a Happy Birthday!! :)